Ridwan Kamil Doakan Golkar Menang Airlangga Hartarto Jadi Presiden, Kode Masuk Partai Golkar?

- 6 Maret 2022, 21:02 WIB
Menpora RI, Zainudin Amali dan Gubernur Jabar, Ridwan Kamil usai pembukaan Munas IX AMPI di Gedung Merdeka, Jln. Asia Afrika, Kota Bandung, Minggu (6/3/2022).
Menpora RI, Zainudin Amali dan Gubernur Jabar, Ridwan Kamil usai pembukaan Munas IX AMPI di Gedung Merdeka, Jln. Asia Afrika, Kota Bandung, Minggu (6/3/2022). /

JENDELA CIANJUR----Saat membuka Musda IX Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) Tahun 2022 di Gedung Merdeka Bandung, Minggu, diakhir pidatonya Gubernur Jabar Ridwan Kamil mendoakan AMPI Berjaya, Golkar menang dan Airlangga Hartarto jadi presiden.

Saat dikonfirmasi terkait doa tersebut, Ridwan Kamil mengatakan, doa tersebut bentuk atau sikap positif warga Jawa Barat yang senantiasa menghormati tamu.

"Jadi, orang Jabar terkenal dengan sopan santun, jadi semua hade kasemah, kamu ingin makan apa, kami sediakan, tamunya sedang bercita cita kami doakan, dan untuk jadi jawabannya itu saja," ujar Ridwan Kamil yang akrab disapa Emil.

Baca Juga: Didukung AMPI Berpasangan dengan Airlangga, Ridwan Kamil: Namanya Aspirasi Tak Bisa Dihalangi!

Ketika ditanyakan apakah doa untuk Airlangga Hartarto merupakan "kode" bagi Ridwan Kamil untuk bergabung dengan Partai Golkar, pria yang akrab disapa Kang Emil menuturkan hal tersebut masih dipikirkan olehnya.

"(Kode masuk Partai Golkar), itu sedang diistikharahkan," katanya.

DPD Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) Jawa Barat (Jabar) yang mendorong Ketua Umum DPP Partai Golkar, Airlangga Hartarto, berpasangan dengan Ridwan Kamil dalam Pemilu 2024

Gubernur Jawa Barat M Ridwan Kamil pun mengapresiasi sikap DPD AMPI Jawa Barat (Jabar) ini.

Baca Juga: Wacana Penundaan Pemilu 2024, Titi Anggraini : Sudah Muncul Sejak 2021, Ini Pelanggaran Konstitusi

"Namanya aspirasi tidak bisa dihalangi, karena pilihan politiknya demokrasi. Selama disampaikan dengan baik tidak masalah, saya kira ini adalah contoh demokrasi yang sangat memadai," ujar Ridwan Kamil yang akrab disapa Emil seusai membuka Musda IX AMPI Tahun 2022 di Gedung Merdeka Bandung, Minggu.

Halaman:

Editor: Arlad

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x