PSI Bikin Kecewa Politisi NasDem, Dea Tunggaesti: Bahaya Buat Presiden, Jabatannya Bisa Tak Legitimate

- 6 Mei 2022, 09:10 WIB
Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSI Dea Tunggaesti.
Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSI Dea Tunggaesti. //Tangkapan layar YouTube Akbar Faizal unsencored./

 

JENDELA CIANJUR - Politisi senior Akbar Faizal blak-blakan mengaku kecewa terhadap Partai Solidaritas Indonesia (PSI) karena terkesan mendukung masa jabatan presiden menjadi tiga periode.

Hal tersebut disampaikan langsung politisi Nasdem ini kepada Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSI Dea Tunggaesti pada tayangan YouTube kanal miliknya dikutip, Jumat, 6 Mei 2022.

"Saya kecewa dengan Anda. Anda dukung tiga periode. Apa dasarnya?," tanya ucap Akbar kepada Dea.

Dea langsung merespon pertanyaan Akbar dengan senyuman.

Kemudian, Dea pun menjelaskan bahwa pernyataan PSI itu sebagai bentuk reaksi.

"Seperti diketahui, ada tiga petinggi partai menyataan masa jabatan presiden bisa diperanjang tanpa pemilu dengan lasan pendemi," ungkap Dea.

Baca Juga: Puan dan Anies Berpasangan, Pakar Nilai PDIP dan Nasdem akan Kawin Politik

Menurutnya, hal tersebut sangat bertentangan dengan konstitusi.

"Karena itu, PSI harus mengingatkan Pak Presiden, hal seperti itu tuh inkonstitusional. Tidak bisa, harus melalui pemilu," katanya.

Halaman:

Editor: Gugum Budiman


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x