Ribuan Siswa Kabupaten Bandung Kibarkan Bendera Kuning Untuk Eril di Sepanjang Jalan ke Cimaung

- 13 Juni 2022, 09:49 WIB
Ribuan pelajar berjejer di sepanjang jalan Banjaran-Pangalengan untuk menyampaikan ucapan selamat tinggal terakhir untuk almarhum Eril.
Ribuan pelajar berjejer di sepanjang jalan Banjaran-Pangalengan untuk menyampaikan ucapan selamat tinggal terakhir untuk almarhum Eril. /Ziyan Muhammad Nasyith/GALAJABAR

JENDELA CIANJUR - Ribuan siswa Kabupaten Bandung berjejer di pinggir jalan menyambut lewatnya iring-iringan jenazah Emmeril Kahn Mumtadz menuju pemakaman di kawasan pembangunan Islamic Center Baitul Ridwan, Cimaung, Kabupaten Bandung.

Selepas pintu tol Soreang-Pasirkoja sudah berjejer anak-anak sekolah yang membawa bendera kuning. Sambutan itu pun berjejer terus hingga jalan Raya Banjaran - Pangalengan.

Baca Juga: Iring-iringan Jenazah Eril Tinggalkan Gedung Pakuan Diiringi Shalawat dan Isak Tangis Warga

Para siswa yang terdiri dari tingkatan SD, SMP hingga SMA itu pun tak letih menunggu sejak pukul 08.00 Wib. Sedangkan iring-iringan jenazah baru keluar dari Rumah Dinas Gubernur Jabar Gedung Negara Pakuan sekitar pukul 09.10 Wib.

Iring-iringan kendaraan jenazah pun harus berjalan lambat karena warga yang menyemut di sepanjang jalan mulai dari Rumah Dinas hingga ke Pintu Tol Pasteur.

Ridwan Kamil pun cukup tegar dengan terus melambaikan tangan ke arah warga yang mengucapkan duka cita.

Baca Juga: Ribuan Warga Padati Gedung Pakuan Jelang Keberangkatan Jenazah Eril ke Pemakaman


Tidak jarang Atalia Praratya yang berada di belakang Ridwan Kamil pun menyeka sudut matanya tanda haru yang diperlihatkan oleh warga Kota Bandung.


Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat Dedi Supandi mengungkapkan pihaknya mempersilahkan para siswa untuk mengantarkan Eril sapaan akrab Emmeril ke tempat peristirahatan yang terakhir.

Halaman:

Editor: Prasetyo


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x