Viral, Pengunjung Bernama Muhammad dan Maria Dapat Minuman Alkohol Gratis, Holywings Minta Maaf

- 23 Juni 2022, 17:13 WIB
Ilustrasi Holywings.
Ilustrasi Holywings. /Tangkapan Layar/Facebook

 

JENDELA CIANJUR - Viral di media sosial bagi pengunjung Holywings bernama 'Muhammad' dan 'Maria' minuman beralkohol gratis.

Holywings adalah restoran, kelab malam, dan bar. Pihak manajemen membuat promosi minuman alkohol gratis bagi pengunjung bernama tersebut.

Setelah viral, unggahan tersebut justru mendapat kecaman dari netizen. Konten itu dianggap menistakan agama karena menggunakan nama Nabi Muhammad dan Bunda Maria untuk promosi minuman beralkohol.

Usai mendapat hujatan dari sejumlah netizen, Holywings pun mengeluarkan permintaan maafnya melalui akun media sosial.

Baca Juga: Artis Senior Rima Melati Meninggal Dunia

"Terkait dengan viralnya unggahan kami (Holywings Indonesia) menyangkut promosi dengan menggunakan nama "Muhammad dan Maria", kami telah menindaklanjuti pihak tim promosi yang membuat promosi tersebut tanpa sepengetahuan manajemen Holywings Indonesia dengan sanksi yang sangat berat," tulis Holywings dalam permintaan maaf terbukanya dalam akun instagramnya, Kamis, 23 Juni 2022.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by HOLYWINGS (@holywingsindonesia)

Mereka menegaskan tidak ada unsur kesengajaan untuk mengaitkan unsur agama dalam promosi mereka.

"Kami meminta maaf yang sebesar-besarnya kepada seluruh masyarakat Indonesia. Terimalah permohonan maaf kami dan izinkan lah kami untuk memperbaiki hal ini serta menjadi lebih baik lagi ke depannya," tulisnya.

Halaman:

Editor: Gugum Budiman


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x