Terseret Kasus Pornografi Dea OnlyFans, Ini Biodata dan Cerita Tentang Komika Marshel Widianto

6 April 2022, 21:26 WIB
Marshel Widianto terseret kasus video pornografi Dea OnlyFans. /Instagram @marshel_widianto

JENDELA CIANJUR - Nama Marshel Widianto, komika yang kini banyak diperbincangkan karena namanya terseret kasus pornografi dengan tersangka Dea OnlyFans.

Awalnya nama Marshel terungkap ketika Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya Kombes Pol Auliansyah Lubis mengungkapkan akan memanggil komedian berinisial M untuk dilakukan pemeriksaan.

Baca Juga: Akan Diperiksa Besok Terseret Kasus Dea OnlyFans, Marshel Widianto : Aku Memang Nakal Tapi Gak Mau kriminal!

Berdasarkan hasil pemeriksaan Dea OnlyFans, diketahui M ini membeli satu akun Google Drive darinya yang berisi 76 video porno dan beberapa foto tanpa busana lainnya.

Ditambahkan Aulia apakah komedian M turut serta menyebarkan foto tanpa busana dan video porno milik Dea yang dibeli ke media sosial lainnya atau tidak nanti didalami.

"Komedian terkenal di awal M itu membeli video tersebut, nanti kami akan melihat apakah yang bersangkutan ikut menyebarkan. Nanti kami akan memeriksa yang bersangkutan untuk menjadi saksi terlebih dahulu," tambahnya.

Baca Juga: Komedian Berinsial M Terseret Kasus Video Porno Dea OnlyFans, Berperan Sebagai Apakah?

Penasaran dengan sosok Marshel Widianto yang awalnya dulu diremehkan namun kini berubah menjadi komika terkenal.

Berikut Jendela Cianjur merangkumnya untuk Anda. Marshel Widianto, komedian kelahiran 30 Mei 1996 ini dibesarkan dikawasan yang keras yakni Tanjung Priok.

Marshel anak sulung dari 4 bersaudara yang sejak kecil hidup dengan ekonomi jauh dari kecukupan.

Dalam beberapa kali talkshow, Marshel bahkan sering menceritakan mengenai masa kecilnya yang hidup dirumah petak. Bahkan untuk makan pun sangat terbatas terkadang diakuinya pernah makan satu mie instan dibagi dengan tiga adiknya.

Alumni SMK Negeri 48 Jakarta ini bahkan pernah menjadi penonton bayaran yang diakuinya ‘alay’ demi mencari sesuap nasi.

Baca Juga: Kekasih Dea OnlyFans Tidak Tahu Video Syurnya Disebar Untuk Hasilkan Uang

Saat masih kecil, Marshel Widianto mengaku tinggal di lingkungan yang cukup dekat dengan peredaran barang haram narkoba. Ketika berbincang di kanal YouTube Sule Channel, ia blak-blakan mengaku pernah menjadi kurir narkoba saat usianya masih 6 tahun.

Menurut Marshel Widianto sampai saat ini peredaran barang tersebut masih sering dijumpai di daerah tempat tinggalnya. Uniknya, Marshel saat itu tidak mendapat bayaran berupa uang namun hanya mendapat mobil mainan Tamiya.


Tak jarang, kerasnya hidup Marshel menjadi bahan lawakannya yang cukup mengocok perut penonton.

Hidup Marshel menjadi lebih membaik ketika dirinya dengan komunitas Stand Up Indo Jakarta Utara.

Dari sana, ia mulai belajar menjadi pelawak tunggal dan kemudian mengikuti kompetisi Stand Up Comedy Academy Musim 3 yang tayang di Indosiar pada 2017 lalu. Marshel pun berhasil menjadi finalis 20 besar.

Baca Juga: Sajikan Konten Syur, Dea OnlyFans pun Ditetapkan Tersangka oleh Polda Metro Jaya

Lalu dirinya juga pernah menjadi asisten komika seniornya yakni Adjis Doaibu sebelum akhirnya memantapkan diri menjadi seorang komika professional.

Sejak saat itulah, nama Marshel Widianto mulai dikenal dan tawaran untuk tampil di berbagai acara semakin sering datang kepada Marshel Widianto.

Kemudian pada tahun 2019, Marshel Widianto mendapat rezeki untuk bermain film pertamanya berjudul Laundry Show produksi MVP Pictures dan berperan sebagai Deden.

Dari situ, Marshel semakin menunjukkan kemampuannya setelah dipercaya bermain di beberapa web series seperti Pergi Pagi Pulang Untung Reborn (2019), Cek Toko Sebelah The Series 2 (2019), Julid oh Julid (2020) dan Joe, Clara & Rori (2021).

Tidak berhenti sampai di situ, Marshel Widianto  sudah malang melintang di layar kaca dengan tampil lewat beragam acara. Ia pernah tampil di Opera Van Java (Trans 7), Salah Fokus (Trans 7), Okay Bos (Trans 7), Tonight Show (NET TV), Sobat Misqueen (Trans 7), Sahur Segerr (Trans 7), Klinik Tendean (Trans TV) dan masih banyak lagi.

Baca Juga: Sajikan Konten Syur, Dea OnlyFans pun Ditetapkan Tersangka oleh Polda Metro Jaya

Terakhir yang bikin heboh, Marshel Widianto pun menjadi brand ambassador salahsatu produk skincare hingga diajak jalan-jalan ke luar negeri.

Biodata Marshel Widianto
Nama Lengkap: Marshel Widianto
Tempat, Tanggal Lahir: Jakarta Utara, 30 Mei 1996
Agama: Kristen
Profesi: Komika, Aktor, MC
Pendidikan: SMK 48 Jakarta
Nama Orang Tua: Wahono (ayah), Ruly (Ibu)
Saudara: Ningsih (adik), Juan (adik), Julian (adik)
Akun Instagram: @marshel_widianto
Akun YouTube: Marshel Widianto

Itulah seputar kehidupan dan juga biodata Marshel Widianto yang terseret kasus video porno, Dea OnlyFans. ***

Editor: Prasetyo

Tags

Terkini

Terpopuler