6 Manfaat Buah Lemon Berikut Ini Layak Anda Ketahui

3 Februari 2021, 14:52 WIB
Ilustrasi lemon. /Pixabay/mattyphotographyy

PR CIANJUR – Siapa yang tidak mengenal buah lemon? Buah yang dominan dengan rasa asam ini ternyata memiliki sejumlah manfaat.

Buah lemon kaya akan vitamin C, serat, dan berbagai komposisi menguntungkan bagi tubuh. Kandungan nutrisi dalam lemon bermanfaat untuk beberapa manfaat kesehatan.

Faktanya, lemon bisa membantu kesehatan, berat badan, dan saluran pencernaan. Berikut enam manfaat buah lemon seperti dikutip Pikiranrakyat-Cianjur.com dari Healthline.

Baca Juga: Marco Panari Meninggal Dunia Karena Tersedak, Berikut Pendapat Ahli Mengenai Hal yang Dianggap Sepele Ini

Pertama, membantu kesehatan jantung. Lemon kaya akan kandungan vitamin C. Satu buah lemon mengandung 31 miligram vitamin C yang setara dengan 51% kebutuhan vitamin C harian.

Penelitian membuktikan bahwa mengonsumsi buah dan sayuran kaya vitamin C mengurangi resiko terkena penyakit jantung dan stroke.

Kedua, membantu mengontrol berat badan. Ada beberapa teori yang menyatakan bahwa mengonsumsi buah lemon akan mengurangi berat badan. Ini bisa terjadi karena kandungan serat dalam buah lemon bernama pectin.

Selain serat, suplemen yang mengandung ekstrak buah lemon juga dipercaya bisa mengurangi berat badan manusia.

Ketiga, mencegah terjadinya batu ginjal. Batu ginjal terjadi karena penumpukan sampah makanan yang mengkristal di organ ginjal.

Baca Juga: Kamu Harus Peka, Berikut 10 Ciri-ciri Wanita yang Menyukai Seorang Pria

Ini biasa terjadi dan sering berulang-ulang. Asam sitric dalam lemon akan mencegah terjadinya batu ginjal. Cara kerjanya dengan meningkatkan volume air urin dan kadar asam dalam kandungan urin tersebut.

Mengonsumsi ½ cangkir dari jus lemon atau sekitar 125 mililiter akan cukup membantu tubuh dalam mencegah terjadinya batu ginjal.

Keempat, mencegah terjadinya anemia. Anemia terjadi ketika tubuh tidak mendapatkan asupan zat besi memadai dari makanan yang dikonsumsi. Lemon mengandung zat besi.

Namun, lebih tepat bahwa lemon membantu penyerapan zat besi dari makanan yang dikonsumsi tubuh. Enyerapan zat besi dari daging sapi, ayam, dan ikan akan lebih mudah terbantu lemon.

Baca Juga: Pemkab Cianjur Fokus Bangun Jalan, Hubungi Call Center Berikut Jika Mendapati Kerusakan Jalan

Kelima, mengurangi resiko terkena kanker. Diet sehat dengan mengonsumsi buah dan sayuran membantu mencegah kanker.

Orang yang mengonsumsi lemon memiliki sedikit resiko terkena kanker. Beberapa peneliti percaya bahwa kandungan limonene dan naringenin dalam lemon mempunyai efek antikanker.

Keenam, meningkatkan kesehatan pencernaan. Lemon terdiri dari serat baik dan kandungan gula yang tidak tinggi. Lemon harus dikonsumsi secara penuh jikalau ingin mendapatkan manfaat kesehatan satu ini.***

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: Healthline

Tags

Terkini

Terpopuler