Berikut 4 Tanaman dengan Manfaat Luar Biasa, Bisa Sembuhkan Jerawat hingga Atasi Ketombe

- 17 Maret 2021, 16:31 WIB
Daun kemangi hutan yang memiliki khasiat bagi kecantikan.
Daun kemangi hutan yang memiliki khasiat bagi kecantikan. /shashijavali/Pixabay/

PR CIANJUR - Alam selalu memberi yang kita butuhkan, termasuk menyediakan tanaman atau tumbuhan yang kaya akan manfaat.

Beberapa tanaman berkhasiat untuk kesehatan tubuh, beberapa lainnya untuk obat atau bahan penyembuhan, sisanya memiliki manfaat untuk kecantikan.

Dikutip Pikiranrakyat-Cianjur.com dari Boldsky, berikut tanaman berkhasiat yang telah disediakan alam untuk kecantikan dari mulai mengatasi jerawat hingga ketombe.

Baca Juga: 8 Cara Mudah Turunkan Kadar Gula Darah Secara Alami

1. Pohon Teh untuk Jerawat

Jerawat adalah kondisi kulit yang cukup umum umum dan dialami pada semua orang.

Jerawat diakibatkan oleh pori-pori yang tersumbat, minyak pohon teh kaya akan antibakteri, dapat membantu membersihkan kulit, dan mencegah jerawat.

Cara menggunakannya yaitu campur 2 tetes minyak pohon teh dan 12 tetes minyak kelapa, oleskan ramuan tersebut pada bagian wajah berjerawat, diamkan selama 10-15 menit kemudian cuci hingga bersih.

Baca Juga: 7 Tips yang Bisa Dilakukan untuk Membuat Diet Anda Lebih Sehat

2. Lidah Buaya

Lidah buaya merupakan tanaman yang sangat berkhasiat untuk kecantikan.

Tanaman ini bisa menyembuhkan jerawat hingga kulit iritasi yang diakibatkan oleh sengatan matahari.

Cara menggunakan, oleskan gel lidah buaya segar pada area yang terbakar matahari dan pijat lembut pada kulit.

Baca Juga: Menaker Ida Fauziyah Upayakan Calon Pekerja Migran Indonesia Dapat Kuota Pelatihan Kartu Prakerja

Antiinflamasi yang dimiliki lidah buaya akan menenangkan dan menyembuhkan luka pada kulit.

3. Neem untuk Ketombe

Neem merupakan tanaman yang berasal dari India. Tanaman ini biasa digunakan untuk mengatasi ketombe.

Ketombe adalah masalah kulit kepala yang disebabkan oleh bakteri dan penumpukan bahan kimia.

Baca Juga: Link Live Streaming Real Madrid vs Atalanta: Mampukah Pasukan Gasperini Balikan Keadaan?

Tanaman neem yang bersifat antibakteri dapat menjaga kulit kepala Anda tetap bersih dan bisa menghilangkan ketombe.

Cara menggunakannya yaitu tumbuk daun neem secukupnya tambahkan sedikit air kemudian oleskan tumbukkan daun neem pada kulit kepala, tunggu 15-20 menit dan cuci hingga bersih.

4. Kemangi Hutan

Tulsi atau yang biasa kita kenal dengan kemangi hutan ini ternyata kaya manfaat untuk menyembuhkan jerawat.

Baca Juga: Sederhana, Berikut 5 Perawatan untuk Kulit Wajah Berjerawat

Tanaman yang bersifat antibakteri, antiinflamasi, dan antijamur ini dapat menyembuhkan berbagai masalah kulit seperti jerawat dan komedo.

Cara menggunakannya yaitu cuci muka dan keringkan, tumbuk daun kemangi hutan hingga halus tambahkan sedikit air, oleskan pada wajah biarkan 10-15 menit kemudian bilas hingga bersih.***

Editor: Yunita Amelia Rahma

Sumber: Boldsky


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini