Karomah Waliyullah Mbah Siroj Solo, Tak Pernah Berhaji Secara Lahiriah, Tapi Sering Terlihat di Mekkah

- 12 Juli 2022, 14:37 WIB
Kiai Ahmad Siroj atau Mbah Siroj yang secara lahiriah tak pernah pergi haji tapi sering ditemui banyak orang di Mekkah.
Kiai Ahmad Siroj atau Mbah Siroj yang secara lahiriah tak pernah pergi haji tapi sering ditemui banyak orang di Mekkah. /

JENDELA CIANJUR - Bagi masyarakat Solo, Jawa Tengah dan sekitarnya, nama Kiai Ahmad Siroj sudah tak asing lagi.

Kiai Ahmad Siroj atau karib disapa Mbah Siroj ini merupakan seorang Waliyullah. Meski tidak mengakui sendiri sebagai wali, namun banyak orang mengakui dirinya adalah seorang wali yang memiliki karomah.

Mbah Siroj yang merupakan ulama alim, saleh, dan berkharisma. Ia merupakan putra dari Kiai Umar atau karib disebut dengan Imam Pura, juga salah satu Wali Allah. Makam Kiai Imam Pura sendiri berada di Susukan, Kabupaten Semarang.

Ayah Mbah Siroj memiliki garis keturunan dari Sunan Hasan Munadi. Salah seorang paman dari Raden Patah yang ditugaskan mengislamkan daerah lereng Gunung Merbabu sebelah utara, atau sekarang dikenal sebagai Desa Nyatnyono.

Baca Juga: Gus Muwafiq Beberkan Kelebihan Gus Dur, Tahu Jika Ada Orang yang Berbohong

Selain alim, saleh, dan memiliki karomah sebagai Waliyullah, Mbah Siroj dikenal karena juga memiliki gaya yang khas dan unik dalam berpakaian sehari-hari.

Ia kerap berpakaian dengan mengenakan iket (blangkon), berbaju putih, dan bersarung wulung.

Kiai Ahmad Siroj mempunyai beberapa saudara, di antaranya adalah Kiai Kholil yang bermukim di Kauman, Solo, dan Kiai Djuwaidi yang tinggal di Tengaran, Kabupaten Semarang.

Melansir dari kanal YouTube Penerus Para Nabi, pada Selasa 12 Juli 2022, Mbah Siroj memiliki beberapa karomah diantaranya, mempunyai kemampuan melihat yang tidak diketahui oleh mata biasa.

Halaman:

Editor: R Wisnu Saputra

Sumber: YouTube Penerus Para Nabi


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x