Berbeda Dengan MotoGP, Azzam Mujahid Izzulhaq : Kenapa Sandiaga Uno Tidak Promokan Formula E?

- 30 Mei 2022, 11:43 WIB
Sirkuit Formula E di Jakarta siap selenggarakan Event Formula E
Sirkuit Formula E di Jakarta siap selenggarakan Event Formula E /maghfur/ant

JENDELA CIANJUR - Tidak berapa lama lagi balapan internasional kembali digelar di Indonesia.

Setelah sebelumnya sukses menggelar MotoGP di Sirkuit Mandalika, Lombok.

Baca Juga: Replika Mobil Balap Formula E Dipamerkan di Kawasan CFD Bundaran HI

Kini event balapan yang akan diselenggarakan di Jakarta yakni balapan Formula E atau mobil listrik.

Berbeda dengan MotoGP, perlakuan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno dalam mempromokannya.

Hal ini pun dikritisi oleh Aktivis Kemanusiaan sekaligus CEO dan Founder PT Awak Media Indonesia (AMI) Group, Azzam Mujahid Izzulhaq melalui akun Twitternya.

Baca Juga: Formula E Digelar di Ancol, Polisi Pastikan Tidak Ada Penutupan Jalan


"Bro @sandiuno Formula E apakah bagian dari hal yg meningkatkan ekonomi khususnya bidang pariwisata? Jika iya, saya kok tidak melihat Anda turut mempromosikannya?," tanya Azzam dilansir Jendela Cianjur melalui akun twitternya, Senin 30 Mei 2022.

Bahkan Azzam mengungkapkan Sandiaga Uno pernah membahas Formula E pada Januari 2022 lalu.

"Terakhir Januari 2022, itupun bukan promosi melainkan permintaan agar Formula E libatkan UMKM," ungkapnya.

Baca Juga: Digadang-gadang Akan Maju Capres 2024, Ini Jawaban Tegas Sandiaga Uno : Ojo Kesusu!


Menurut Azzam dirinya tidak ingin menarik masalah ini ke ranah Politik karena gelaran Formula E digelar oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Namun lebih kepada arah ekonomi pariwisatanya.

"Saya tidak ingin menariknya ke ranah politik. Fokus di ranah ekonomi saja khususnya pariwisata dan ekonomi kreatif," bebernya.

Azzam pun menyarankan bila memang tidak bisa melalui Kementrian karena dirinya berada di kabinet Presiden Joko Widodo. Bentuk dukungan itu disarankan Azzam bisa atas nama pribadi.

"Jika tak bisa melalui Kementerian, mungkin secara pribadi saja, sebagai sosok public figure yg concern terhadap kemajuan ekonomi negara yg kita cintai. IMHO," tegasnya.

Baca Juga: Geisz Chalifah Sindir PSI yang Tuding Anies Akan Jual Paksa Tiket Formula E ke ASN, Tapi Nyatanya Malah MotoGP

Mamang gelaran Formula E ini sejak awal banyak yang menentangnya terutama yang bersebrangan dengan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Salahsatunya Partai Solidaritas Indonesia yang getol mengkritik pelaksanaan Formula E. Hingga pesimis bahwa gelaran internasional itu akan diselenggarakan di Indonesia. ***

Editor: Prasetyo


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x