Sepakat Berkoalisi Gerindra dan PKB, Pengamat Politik : Karena Siapa pun Tidak Mau Sendirian Ditinggalkan!

- 19 Juni 2022, 17:23 WIB
Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto dan Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar, keduanya menggelar pertemua pada Sabtu, 17 Juni 2022 malam/
Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto dan Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar, keduanya menggelar pertemua pada Sabtu, 17 Juni 2022 malam/ /Instagram/@cakiminow/

JENDELA CIANJUR - Pertemuan antara Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar dengan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto, Sabtu 18 Juni 2022 mengisyaratkan kedua akan berkoalisi dalam Pemilihan Presiden 2024 mendatang.

Pertemuan ini disikapi Peneliti Senior Pusat Penelitian Politik Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) Siti Zuhro.

Baca Juga: Zulkifli Hasan Jadi Menteri Lagi, Ternyata Pernah Mendamaikan Dua Kubu Politik Prabowo dan Jokowi di Parlemen


"Karena siapa pun tidak mau sendirian ditinggalkan," ujar Siti Zuhro dilansir Jendela Cianjur dari ANTARA, Minggu 19 Juni 2022.

Menurut Siti, tidak hanya Gerindra dan PKB, semua partai politik juga akan merespons sikap politik KIB dalam waktu dekat atau setidaknya menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

"Semua partai akan merespons apa yang sudah dilakukan KIB termasuk merespons yang sudah dilakukan NasDem dengan mendeklarasikan tiga calon yang akan diusung pada Pilpres 2024," kata Siti.

Baca Juga: Prabowo Kembali Didukung Maju di Pilpres 2024 Bersama Gus Muhaimin, Dianggap Sebagai Paslon Presiden Ideal

Dapat dipastikan partai politik pun akan bermanuver bahkan berkoalisi dengan beberapa partai untuk menghadapi Pilpres 2024 mendatang.


Siti mengatakan, apa yang ditampilkan oleh para elite partai merupakan sesuatu yang wajar dalam dunia politik. Namun, tidak menjadi suatu kewajaran apabila pimpinan partai hanya sibuk melakukan hal itu saja.

Halaman:

Editor: Prasetyo


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x