11 Tahun Setelah Penetapan Hari Batik Nasional, Kemendikbud: Merupakan Pakaian yang Mendunia

- 2 Oktober 2020, 08:48 WIB
Hari Batik Nasional jatuh pada 2 Oktober. Sejarah Hari Batik Nasional, Warisan Budaya Indonesia yang Diresmikan UNESCO.
Hari Batik Nasional jatuh pada 2 Oktober. Sejarah Hari Batik Nasional, Warisan Budaya Indonesia yang Diresmikan UNESCO. /Galih Pradipta/nz/ANTARA FOTO

Bahkan Hilmar mengatakan, pekerja di UNESCO pun sebagian besar pasti sudah memiliki batik, sebagaimana diberitakan Pikiran-Rakyat.com sebelumnya dalam artikel "Hari Batik Nasional 2 Oktober 2020, Kemendikbud: Teman-teman di UNESCO Kebanyakan Punya Batik".

"Teman-teman di UNESCO mereka kebanyakan punya batik, dan bisa dibilang sudah merupakan pakaian yang mendunia," lanjut Hilmar.

Hilmar optimis, lewat batik ataupun identitas budaya Indonesia lainnya, bisa memberikan pengaruh besar ke masyarakat global.

"Potensi, saya percaya diri banget Indonesia punya kekayaan intelektual yang besar, dan kita baru mengelola sedikit darinya. Kalau dikerjakan dengan sungguh-sungguh, pasti berpengaruh sangat besar," tutupnya.***(Agil Hari Santoso/Pikiran-Rakyat.com)

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini