Jenguk Demonstran yang Diamankan di Polrestabes Semarang, Ganjar: Besok Saya Ajak Bersih-bersih

- 8 Oktober 2020, 09:32 WIB
Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo.
Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo. /Antara

PR CIANJUR - Sejumlah buruh dan pelajar diamankan pihak Polrestabes Semarang akibat mengikuti demo penolakan Undang-Undang Cipta Kerja, Rabu 7 Oktober 2020.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo datang menjenguk pelajar dan buruh tersebut.

Dialog pun terjadi antara Ganjar dengan para buruh dan pelajar yang diamankan.

Baca Juga: Siap-siap Cek Rekening, BLT Subsidi Gaji Termin 2 Cair tak Lama Lagi

Dari pengakuan salah satu pelajar yang Ganjar temui, seorang pelajar mengaku hanya ikut-ikutan aksi demo di depan Gedung DPRD Provinsi Jateng, Rabu kemarin.

Dan ketika ditanya tuntutan demo, dengan polosnya para siswa mengaku tak tahu.

“Bangun tidur, di rumah sepi lihat handphone status pada ramai demo terus ikut. Gak tahu demo apa. Tahunya demo RUU, gak tahu isinya apa,” kata para siswa itu saling sahut saat ditanya Ganjar.

Tak hanya itu, bahkan ada pelajar yang mengaku ikut-ikutan demo karena kebetulan.

"Saya habis UTS melipir ndilalah saja pak," katanya.

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: Semarangku (PRMN)


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x