Hasil Autopsi Terpidana Mati Cai Chang Pan, Polisi: Fisiknya Masih Bagus, Belum Lama

- 19 Oktober 2020, 16:54 WIB
Ilustrasi jasad Cai Changpan.
Ilustrasi jasad Cai Changpan. / instagram.com/ @infojakartacom

PR CIANJUR - Cai Chang Pan, terpidana mati asal Tiongkok diketahui ditemukan tewas gantung diri usai sekitar satu bulan melarikan diri dari Lapas Kelas 1 Tangerang.

Polisi akhirnya mengungkap hasil autopsi jenazah Cai Chang Pan yang merupakan terpidana mati asal Tiongkok.

Menurut hasil autopsi, Cai Chang Pan dipastikan tewas karena bunuh diri.

Baca Juga: Adukan Penjual Keripik Penipu Pada Kaesang, Uang Dodit Mulyanto Akhirnya Dikembalikan

Hasil autopsi mengungkap bahwa ditemukan luka di sekitar leher Cai Chang Pan.

Hasil autopsi ini diungkap oleh Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Nana Sudjana.

“Dari hasil otopsi jenazah ditemukan luka lecet tekan pada leher Cai Chang Pan.

"Luka tersebut melingkari leher dari arah kiri bawah ke kanan atas,” kata Irjen Nana di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin 19 Oktober 2020 dikutip Pikiran-Rakyat.com dari PMJNews.

Baca Juga: Melalui Rekaman CCTV, Polisi Sudah Identifikasi Pelaku Tabrak Lari Putra Amien Rais

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: Pikiran Rakyat PMJ News


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x