Mardani Ali Sera Bela Milenial dari Pernyataan Megawati: Mereka adalah Aset Negeri

- 29 Oktober 2020, 21:36 WIB
Mardani Ali Sera.
Mardani Ali Sera. /pks.id

PR CIANJUR - Mardani Ali Sera mengaku tidak sependapat dengan Megawati Soekarnoputri

Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini tak setuju dengan pernyataan Megawati terkait sumbangsih generasi milenial yang hanya tahu aksi demo.

"Tak tepat (pernyataan Megawati tersebut)," kata Mardani sebagaimana dikutip dari RRI, Kamis 29 Oktober 2020.

Baca Juga: Wakil Ketua MPR RI Sebut Fadli Zon yang Raih 9 Kategori MURI Jadi Inspirasi Generasi Milenial

Menurut Mardani, dari sekian banyak milenial yang ikut demo, hanya segelintir oknum yang melakukan perusakan fasilitas umum, termasuk pembakaran halte busway pada aksi demo penolakan pengesahan Undang-undang Cipta Kerja (Ciptaker) beberapa waktu lalu.

"Perusak halte adalah oknum," ujarnya.

Lebih lanjut, Mardani mengatakan bahwa kenyataannya banyak kaum milenial bangsa ini memiliki karya yang patut dibanggakan.

Baca Juga: Selain Siap Dipulangkan Jika Derita Covid-19, Ini Syarat Umrah di Masa Pandemi

Mardani memberikan contoh generasi milenial yang menjadi pelaku startup, pelajar dan mahasiswa berprestasi, hingga milenial yang ikut demo tertib karena cinta negeri.

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: Pikiran Rakyat Bekasi


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x