Warga Dayeuhkolot Masih Dikepung Banjir di Peringatan Hari Jadi Kabupaten Bandung ke-381

- 20 April 2022, 16:48 WIB
Warga di Kampung Bojongasih, Kecamatan Dayeuhkolot, Kabupaten Bandung, masih berjuang menghadapi kepungan banjir tepat di Hari Jadi Kabupaten Bandung ke-381, Rabu 20 April 2022.
Warga di Kampung Bojongasih, Kecamatan Dayeuhkolot, Kabupaten Bandung, masih berjuang menghadapi kepungan banjir tepat di Hari Jadi Kabupaten Bandung ke-381, Rabu 20 April 2022. /Jendela Cianjur/Zayn Haviz/

Reming mengaku jika warga memang sudah terbiasa hidup setiap tahunnya dikepung banjir jika musim penghujan tiba.

Seingatnya, ia bahkan sudah hidup berdampingan dengan banjir selama 16 tahun.

Reming berharap, di Hari Jadi Kabupaten Bandung, wilayahnya bisa segera terbebas dari banjir. Sebab, kata dia, warga sudah bosan menghadapi banjir.

Baca Juga: Ahn Hyo Seop Pamer Body Kekar, Akui Tak Bisa Berpose Saat Kali Pertama Pemotretan

"Mudah-mudahan di ulang tahun yang ke-381 ini, Dayeuhkolot menjadi kota yang aman, asri dan bebas dari genangan air banjir," harap dia.

Meski begitu, ia tidak menutup mata dan mengakui kalau selama ini sudah banyak upaya yang dilakukan pemerintah untuk mengatasi banjir rutinan yang terjadi wilayah Kecamatan Dayeuhkolot. Meski, upaya tersebut belum benar-benar terasa secara signifikan.

"Memang upaya pemerintah bisa mengurangi debit air. Tapi keinginan mah, ya tetap bisa bebas selamanya dari banjir," kata dia.***

Halaman:

Editor: AR Rachmawati


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini