Milenial Teman Sandi Deklarasi Sandiaga Uno Capres 2024, Begini Kata Pengamat

- 6 Maret 2022, 19:06 WIB
Sandiaga Uno
Sandiaga Uno /kemenparekraf

Namun, Lukman mengakui, tantangan yang akan dihadapi presiden yang menjabat pada periode 2024-2029 tidak akan mudah.

Pasalnya, banyak persoalan bangsa yang sudah menanti untuk diselesaikan, bahkan sangat mendesak.

"Tantangannya tidak mudah, diantaranya harus membangun, menciptakan lapangan pekerjaan, dan menyelesaikan pro dan kontra kebijakan periode sebelumnya," ujarnya.

Baca Juga: Lirik Lagu OST Twenty Five Twenty One, Stardust Love Song - Jihyo TWICE, dan Terjemahan Bahasa Indonesia

Salah satu milenial bernama Muhammad Reski ariyansyah yang hadir pada deklarasi tersebut mengatakan, sosok Sandiaga Uno seorang yang inspiratif dan akrab dengan milenial.

"Bapak Sandi itu memliki beberapa sifat-sifat yang saya kagumi karena dekat dengan generasi milenial," ujar Ari, sapaan Muhammad Reski ariyansyah.

Ari menyebut akan memanfaatkan sosial media untuk menggaet pendukung dan bergabung dalam Teman Sandi dengan cara kekinian dan menarik.

"Jadi kita buat politik itu bukan sesuatu yang kesannya berkonotasi berat, tapi sesuatu yang lebih fun, yang bisa diterima generasi sekarang," ujarnya.***

 

Halaman:

Editor: AR Rachmawati

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x