Ditengah Kritikan, Anies Dapat Pujian dari Rekan Indonesia Terkait Kinerja Pemprov DKI Atasi Pandemi

- 20 November 2020, 08:06 WIB
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan / /dok. Pemprov DKI Jakarta

"Hanya ada beberapa daerah saja yang sinkron kebijakan kesehatan soal corona dengan pemerintah pusat, salah satunya DKI Jakarta," tutur Ketua Rekan Indonesia, Agung Nugroho sebagaimana dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara pada 19 November 2020.

Rekan Indonesia juga mengungkap indikator yang membuat Pemprov DKI Jakarta telah seirama dengan pemerintah pusat dalam menangani Covid-19.

"Indikatornya jelas seperti isolasi mandiri, ketersediaan rumah sakit dan penerapan PSBB," ujar Agung.

Agung juga menyebut faktor lainnya yang mendukung Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan telah bertindak tepat dalam menerapkan PSBB hingga kebijakan Pemprov DKI lainnya.

Baca Juga: PDKT dengan Sejarah, Mata Pelajaran yang Katanya Sangat Membosankan

"Parameter Jakarta jelas, baik jumlah pasien tertular, korban meninggal dan pasien yang sembuh," kata Agung.***(Alanna Arumsari Rachmadi/Pikiran-Rakyat.com)

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: Pikiran Rakyat ANTARA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini