Konsernya Resmi Ditunda, Raisa : Saya Tidak Mungkin Berada di Atas Panggung

- 10 September 2020, 12:36 WIB
Penyanyi Raisa Andriana
Penyanyi Raisa Andriana /Pikiran Rakyat/

PR CIANJUR - Penyanyi cantik dan berbakat Raisa Andriana, resmi menunda konser bertajuk 'Raisa Live in Concert'. Dinyatakan oleh dirinya melalui konferensi pers virtual, Selasa 8 September 2020.

Rencananya konser ini akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, 28 November 2020 mendatatang.

Kondisi menghawatirkan mengenai penyebaran virus Covid-19 khususnya di Jakarta yang terus melonjak membuatnya rela menunda konser tersebut.

Baca Juga: 16 Tenaga Pengajar Terkonfirmasi Positif Covid-19, Pemkot Cimahi Tunda KBM Tatap Muka

Ditambah dengan akan diberlakukannya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) total di wilayah DKI Jakarta, konser Raisa ditunda.

Diansir Jakselnews.com sebelumnya 'Raisa Resmi Tunda Konser ‘Raisa Live in Concert’, Ini Alasannya'.

“Walaupun konser ini misalkan bisa kita lakukan saat ini saya ragu itu bisa jadi 100 persen dari kami, dari saya pribadi,” ujar Raisa dalam jumpa pers virtual pada Selasa 8 September 2020.

Istri dari Hamish Daud tersebut menjelaskan bahwa tujuan awal dirinya mengadakan konser adalah untuk selebrasi. Dirinya sadar bahwa tidak dapat melakukan selebrasi di tengah situasi seperti ini.

“Saya nggak akan bisa mungkin berada di atas panggung, mikirin gimana penonton gue, apakah semua akan baik-baik saja, sehat-sehat aja, itu adalah beban moral yang sangat berat juga untuk kami,” ujar Raisa.

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: Jaksel News


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah