OPOP Jabar Segera Dimulai, Pendaftaran Sudah Dibuka, Ini Kuotanya

- 8 Maret 2022, 19:04 WIB
Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Kecil (Diskuk) Jawa Barat (Jabar), Kusmana Hartadji, pada Bimbingan Teknis OPOP di Bandung, Rabu, 8 Maret 2022.
Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Kecil (Diskuk) Jawa Barat (Jabar), Kusmana Hartadji, pada Bimbingan Teknis OPOP di Bandung, Rabu, 8 Maret 2022. /Dok. Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Jawa Barat/

JENDELA CIANJUR - Program One Pesantren One Product (OPOP) 2022 akan segera dimulai.

Pendaftaran sudah dibuka sejak 4 Maret dan akan ditutup pada 31 Maret 2022 melalui website resmi OPOP, opop.jabarprov.go.id.

Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Kecil (Diskuk) Jawa Barat (Jabar), Kusmana Hartadji mengatakan, melalui program OPOP, pesantren di Jabar didorong untuk memiliki kemandirian secara ekonomi.

Baca Juga: Penaatan Jalan Bypass BIL Mandalika Tuntas 12 Maret Ini, Kualitasnya Terjamin?

"Kondisi pandemi Covid-19 memaksa sebagian besar pesantren di Jabar untuk bisa membiayai kebutuhan operasional secara sendiri," katanya, pada Bimbingan Teknis Pendamping OPOP di Bandung, Selasa, 8 Maret 2022.

Masalahnya, menurut Kusmana, belum semua pesantren bisa mandiri secara ekonomi.

"Hal ini mengakibatkan kemunduran pesantren. Padahal, disisi lain pesantren di Jabar memiliki potensi besar untuk mandiri secara ekonomi," tuturnya.

Baca Juga: Ini Daftar 20 Pebalap MotoGP yang Ikut Parade di Jakarta, Ada Marc Marquez Bareng Jokowi

Hanya saja, menurut Kusmana, sebagian besar masih memerlukan pendampingan usaha, mulai dari penggalian potensi hingga pemasaran.

Halaman:

Editor: AR Rachmawati


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x