Wacana Penundaan Pemilu 2024, Mantan Kabareskrim Susno Duadji : Apa Maunya Para Pelacur Politik Haus Kuasa!

7 Maret 2022, 11:43 WIB
Mantan Kabareskrim Komjen Purn Susno Duadji mengkritik Wacana Penundaan Pemilu 2024 /Instagram @susnoduadji/


JENDELA CIANJUR - Mantan Kepala Bareskrim Mabes Polri Komjen Pol (Purn) Susno Duadji pun angkat bicara mengenai rencana usulan penundaan Pemilu 2024. Usulan tersebut awalnya dikemukakan oleh Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar yang didukung dua Ketum Partai lainnya yakni Ketum PAN Zulkifli Hasan dan Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto.

Namun dibalik itu semua muncul tudingan bahwa dibalik itu semua ada nama Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Indonesia Luhut Binsar Panjaitan.

Baca Juga: Tak Terima Bosnya Disebut Dalang Penundaan Pemilu 2024, Jubir Luhut Binsar Panjaitan Angkat Suara!

Dengan hangatnya berita itu pun membuat Susno Duadji berkomentar. "Saya sbg petani kampung dan pensiunan yg tinggal di desa pelosok, mendengar usulan Pemilu ditunda, lngs ketawa sininis ; apa maunya para pelacur politik haus kuasa , sudahlah ; bertani spti saya saja,,, jng aneh-aneh," tegas Susno Duadji yang dikutip Jendela Cianjur dari akun twitternya @susno2g, Senin 7 Maret 2022.


Diberitakan sebelumnya, terkuaknya dalang dibalik wacana penundaan Pemilu 2024 diduga berasal dari Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Panjaitan terus mengemuka.

Baca Juga: Ada Luhut Dibalik Penundaan Pemilu 2024, Ulil Abshar Abdalla : Mempolitisir Pandemi, Ini Rencana Jahat!

Bahkan kini giliran cendikiawan muslim
Nahdlatul Ulama (NU) Ulil Abshar Abdalla berkomentar. Menurut Ulil, sikap Luhut tersebut sudah masuk rencana yang jahat.

"Rencana jahat wacana penundaan Pemilu 2024 ini, menurut berita di bawah, berasal dari Luhut, dan sudah disetujui oleh Pak Jokowi," ujar Ulil dalam cuitan twitternya @ulil, Rabu 2 Maret 2022.

Alasan Luhut menunda Pemilu 2024 karena ingin Joko Widodo tetap bertahan menjadi presiden dan bisa melanjutkan program pemerintah yang belum beres karena Pandemi.

Baca Juga: Ketum PKB Muhaimin Iskandar Usulkan Penundaan Pemilu 2024 Dalam 1 Hingga 2 Tahun, Demi Perekonomian Nasional

Dengan alasan itulah, Ulil menuding Luhut sangat mempolitisir Pandemi demi melanggengkan niatnya itu. "Alasannya: karena banyak program pemerintah yg belum beres karena pandemi. Mempolitisir pandemi," ujar Ulil.

Dengan sikap Luhut tersebut ingin menunda Pemilu 2024, Ulin menegaskan sudah termasuk dalam rencana jahat. "Ini rencana jahat sekali!," tegas Luhut.

Sebelumnya, tiga ketua umum partai kompak menyatakan dan mengusulkan menunda Pemilu 2024 sampai dua tahun karena Pandemi Covid-19.

Ketiga Ketum Partai tersebut diantaranya Muhaimin Iskandar Ketum Partai Kebangkitan Bangsa, Ketum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan dan Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto.

Mereka sepakat mengusulkan agar Pemilu 2024 ditunda hingga dua tahun. Namun belakang terkuak dalang sebenarnya yang meminta penundaan tersebut adalah diduga Luhut Binsar Panjaitan. ***

Editor: Prasetyo

Tags

Terkini

Terpopuler