Tudingan Moeldoko Soal Data Kematian Covid-19, Berikut Fakta-faktanya

- 4 Oktober 2020, 16:54 WIB
Mantan Panglima TNI Moeldoko.
Mantan Panglima TNI Moeldoko. /Twitter.com/@generalmoeldoko/Bagikanberita.com

"Tadi saya diskusi banyak dengan Pak Gubernur, salah satunya adalah tentang definisi ulang kasus kematian selama pandemi. Definisi ini harus kita lihat kembali, jangan sampai semua kematian pasien itu selalu dikatakan akibat Covid-19," kata Moeldoko sebagaimana dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara.

2. Moeldoko Tuding Banyak RS Permainkan Vonis Covid-19 demi Anggaran Pemerintah

Moeldoko menjelaskan, dirinya berniat melakukan diskusi dengan Ganjar untuk membicarakan hal-hal terkait penanganan Covid-19 serta isu yang sedang muncul saat ini.

Dirinya menganggap bahwa banyak RS yang mendefinisikan korban meninggal akibat kecelakaan, namun disamakan dengan pasien yang tewas karena Covid-19 meski tidak didiagnosis terpapar virus.

Baca Juga: Donald Trump Singgung Soal Rekannya yang Telah Meninggal Ketika Ia Divonis Covid-19

"Ini perlu diluruskan agar jangan sampai ini menguntungkan pihak-pihak yang ingin mencari keuntungan dari definisi itu," ujarnya.

3. Ganjar Pranowo Minta Data Kematian Pasien Terverifikasi

Kemudian Ganjar menegaskan, untuk mengantisipasi hal tersebut dirinya telah melaksanakan rapat dengan pihak RS yang menjadi rujukan Covid-19 di Jateng.

Dirinya memutuskan agar data-data kematian yang akan dipublikasikan untuk terlebih dahulu terverifikasi.

Baca Juga: Wagub Jabar Berharap Pasar Tradisional Tetap Bertahan, Hilangkan Kesan Becek dan Bau

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: Permenpan RB Pikiran Rakyat Warta Ekonomi


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah