Ajudan Kadiv Propam Polri Tewas Ditembak Rekannnya Sesama Polisi

- 11 Juli 2022, 21:21 WIB
Kadiv Propam Mabes Polri Irjen Pol Ferdy Sambo
Kadiv Propam Mabes Polri Irjen Pol Ferdy Sambo /POLRI/

 

JENDELA CIANJUR – Ajudan Kadiv Propam Mabes Polri Irjen Pol Ferdy Sambo, Brigadir J atau Nopryansah Yosua Hutabarat tewas setelah ditembak oleh rekannya sesama anggota Polri, Bharada E. Kejadian miris tersebut terjadi pada Jum’at petang 8 Juli 2022.

Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Brigjen Pol Ahmad Ramadhan mengungkapkan kronologis kejadian yang terjadi di rumah dinas Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo, di kawasan Duren Tiga, Jakarta Selatan itu.

Baca Juga: Presiden Joko Widodo Teken Surat Pengunduran Diri Pimpinan KPK Lili Pintauli Siregar

Kejadian itu berawal ketika tiba-tiba saja Brigadir Joshua tersebut memasuki rumah Kadiv Propam Polri dan bertemu dengan Bhayangkara Dua (Barada) dengan inisial E.

"Saat itu brigadir J berada atau memasuki rumah salah satu pejabat polri di perumahan dinas Duren Tiga. Kemudian, ada anggota lain atas nama Barada E menegur," beber Ramadhan dalam keterangannya kepada wartawan di Mabes Polri, Senin 11 Juli 2022.

Bharada E ketika itu menegus Brigadi J, tidak terima atas teguran tersebut membuat Brigadir J bereaksi langsung mengeluarkan senajat berupa pistol yang langsung ditembakan ke arah Bharada E. Beruntung tembakan tersebut berhasil dihindari. Bharada E pun langsung mengambil tindakan dengan membalas tembakan tersebut.

Baca Juga: Ini Syarat Lengkap Perjalanan Menggunakan Kereta Api yang Wajib Diketahui Penumpang!

"Saat itu Brigadir J mengacungkan senjata kemudian melakukan penembakan dan Barada E tentu menghindar dan membalas tembakan terhadap Brigadir J," tutur Ramadhan. Rupanya tembakan Bharada E langsung mengenai organ vital Brigadir J. “Akibat penembakan yang dilakukan Bharada E itu mengakibatkan Brigadir J meninggal dunia,” tambahnya.

Pihaknya pun kini tengah melakukan penyelidikan intesif terkait kejadian tersebut. Beberapa saksi pun sudah dimintai keterangan. ***

Editor: Prasetyo


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x